Menu

Mode Gelap
Arus Mudik Lebaran di Pelabuhan Dwikora Pontianak Mulai Padat

News Feed · 26 Apr 2017 21:19 WIB ·

PKB akan Usung Marwan Jafar Dalam Pilgub Jateng


					Marwan Jafar (foto. istimewa) Perbesar

Marwan Jafar (foto. istimewa)

Tegal, Reportasenews.com – Pemilihan Gubernur Jawa Tengah baru akan dimulai tahun 2018 mendatang, namun sejumlah partai politik sudah berlomba mengusung calon yang dijagokan. Salah satunya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang secara tegas akan mencalonkan Marwan Jafar menjadi calon Gubernur Jawa Tengah.

Pencalonan mantan Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Marwan Jafar menjadi calon tunggal didalam Partai Kebangkitan Bangsa yang diusulkan hampir seluruh DPC PKB yang ada di Jawa Tengah. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, mengatakan bahwa pihaknya saat ini tengah memasarkan Marwan ke tengah masyarakat Jawa Tengah.

“Kita sedang memasarkan Marwan Jafar yang akan kita calonkan jadi calon gubernur di Jawa Tengah. Untuk koalisi kita sudah melakukan pendekatan, tapi itu masih rahasia,” katanya.

Marwan Jafar yang ikut hadir mendampingi Muhaimin Iskandar dalam acara mengaku akan mempertimbangkan dan terlebih dahulu melihat peta politik di Jawa Tengah serta akan melihat antusias warga Jawa Tengah dahulu sebelum mencalonkan diri.

“Pencalonan saya itu kan aspirasi dari kawan-kawan yang ada di partai dan akan kita komunikasikan. Walaupun semua DPP dan DPC setuju saya tetap akan mempertimbangkan secara matang,” tandasnya. (riz)

Komentar
Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Anggota Polsek Karanganyar Bantu Warga Membangun Rumah

29 Maret 2024 - 04:45 WIB

Ngantuk, Sopirn Pikap Tabrak Warung Makan dan Pohon

28 Maret 2024 - 21:15 WIB

Gerebek Arena Judi di Kebun Tebu, Petugas Amankan 2 Pelaku

28 Maret 2024 - 21:06 WIB

Viral di Medsos, di Situbondo Balita Perempuan Dilempar Ayah Kandungnya

28 Maret 2024 - 19:03 WIB

Jembatan Muara Tembesi Nyaris Roboh Ditabrak Tongkang Angkutan Batu Bara

28 Maret 2024 - 18:46 WIB

Pemrov Jambi Kebut Percepatan Pembangunan Jalan Khusus Batu Bara Sepanjang 140 km

28 Maret 2024 - 18:01 WIB

Trending di Daerah