Menu

Mode Gelap
Arus Mudik Lebaran di Pelabuhan Dwikora Pontianak Mulai Padat

Nasional · 7 Sep 2016 13:39 WIB ·

TNI Pontianak Donor Darah Dan Antisipasi Bahaya HIV AIDS


					TNI Melakukan Donor Darah Perbesar

TNI Melakukan Donor Darah

PONTIANAK RN.COM – Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XII menggelar bakti sosial kesehatan donor darah dalam memperingati Hari Kesehatan TNI Angkatan Laut di Balai Kesehatan Dinas Kesehatan (Diskes) Lantamal XII jalan Kom. Yos Sudarso No. 1 Pontianak, Rabu (07/09).

Adapun rangkaian kegiatan bakti sosial yang akan digelar Lantamal XII, selain donor darah yang bekerjasama dengan PMI Kota Pontianak, juga akan dilaksanakan penyuluhan kesehatan tentang Antisipasi bahaya HIV/AIDS dan IMS di Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) XII serta Pos TNI AL Mempawah.

Menurut Sitho, Hari Kesehatan TNI AL tahun ini merupakan wujud penghargaan serta mengobarkan kembali semangat prajurit TNI AL, khususnya korps kesehatan untuk lebih meningkatkan kepedulian mengenai permasalahan kesehatan di lingkungan TNI AL.

“ Tujuan kegiatan bakti sosial kesehatan yang dilaksankan Diskes Lantamal XII selain memperingati Hari Kesehatan TNI AL yang jatuh pada tanggal 09 Oktober 2016 mendatang, juga mengajak seluruh prajurit untuk peduli dan sadar terhadap kesehatan pribadi, keluarga maupun lingkungan sekitarnya serta meningkatkan kepekaaan terhadap permasalahan kesehatan terkini di wilayah kerjanya,” kata Kadispen Lantamal XII, Kapten Laut (KH) Sitho P. Yudhoajie, kepada wartawan. (DS)

Komentar
Artikel ini telah dibaca 0 kali

Baca Lainnya

Anggota DPR RI Asal Jambi Ihsan Yunus, Diperiksa KPK Terkait Kasus Dugaan Korupsi  di Kemenkes

18 April 2024 - 15:34 WIB

Presiden Jokowi Harus Tau Ada Bank dalam Bank di Tubuh Bank Indonesia dalam Kasus Bank Centris

8 April 2024 - 11:40 WIB

Urai Kemacetan, Dirlantas Polda Banten Lakukan Rekayasa Lalu Lintas Delay Syatem

6 April 2024 - 22:41 WIB

Jurus Mabok Kemenkeu dalam Kasus Bank Centris

4 April 2024 - 21:58 WIB

Jelang Arus Mudik Lebaran, Kakorpolairud Cek  Kesiapan Pelabuhan Bakauheni dan Merak

29 Maret 2024 - 22:38 WIB

Digugat 11 Triliun, Bank Indonesia & Kemenkeu Mangkir di Sidang Perdana

28 Maret 2024 - 12:44 WIB

Trending di Ekonomi