Probolinggo,reportasenews.com – Setelah tertangkapnya 3 pengedar pil koplo beromzet ratusan juta rupiah, oleh tim gabungan TNI, dari Intel Kodim 0820 Probolinggo, Intel Kodam V Brawijaya dan Korem 083 Malang, akhirnya 1 bandar besar yang melarikan diri berhasil diamankan.
Seorang bandar yang diburu, yakni Agung, warga Kelurahan Mangunharjo, Kota Probolinggo, berhasil diringkus tim Satuan Narkoba Polres Probolinggo Kota, Senin (6/3/2017).
Agung merupakan bos alias bandar besar pil koplo tersebut. Pria ditubuhnya dipenuhi tato ini ditangkap di rumahnya, yang selanjutnya digelandang ke Mapolres setempat.
Dihadapan penyidik, Agung mengatakan, bahwa pil yang ia simpan, mendapat kiriman dari seseorang dari warga Jember, namun Agung masih merahasiakan identitas warga Jember tersebut.
Menurut Agung, omzet penjualan pil setan ini mencapai Rp 300 juta, yang diedarkan ke kalangan generasi muda, pelajar dan warga umum. Meski sudah dikenal bandar pil koplo, selama ini Agung, belum tersentuh hukum, baru kali ini dia diamankan petugas.
Kompol Djumadi, Waka Polres Probolinggo Kota mengatakan, tertangkapnya Agung ini, setelah 3 anak buahnya ditangkap tim gabungan TNI pada Sabtu malam kemarin.
“Kita lakukan pemburuan terhadap Agung ini dalam waktu singkat, yakni sehari semalem pasca 3 anak buahnya diamankan oleh anggota Intel TNI gabungan,”jelas Kompol Djumadi.
Setelah ini, polisi bakal melakukan razia kesejumlah tempat hiburan malam di Kota Probolinggo, guna antisipasi peredaran pil koplo tersebut.