Menu

Mode Gelap

Nasional · 13 Mar 2017 11:00 WIB ·

Anies: Jumlah Pasar Tradisional Harus Ditambah


					Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan  blusukan ke Pasar Tradisional Waru, Koja, Jakarta Utara, Perbesar

Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan blusukan ke Pasar Tradisional Waru, Koja, Jakarta Utara,

Jakarta,reportasenews.com – Sebelum bertemu dengan warga, Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memilih blusukan terlebih dahulu k Pasar Tradisional Waru, Koja, Jakarta Utara, Minggu pagi (12/3). Tak ayal Anies pun langsung digeruduk para penjual yang hendak berselfie dengannya.

Melihat antusiasme para pedagang Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu makin bersemangat untuk mempertahankan dan menambah jumlah pasar tradisional di Jakarta. “Kami malah ingin menambah pasar tradisional, pasar-pasar itu akan tersebar merata di seluruh Jakarta,” ujarnya.

Rencananya Anies sendiri memiliki target untuk membangun sedikitnya lima buah pasar tradisional baru jika menang Pilkada DKI Jakarta. pasar-pasar tradisional baru itu tidak akan berukuran terlalu besar namun jumlahnya cukup banyak. “Sehingga kegiatan berwirausaha lebih terfasilitasi di sebanyak-banyaknya tempat,” lanjutnya.

Hingga saat ini terdapat 153 pasar yang tersebar di seluruh wilayah provinsi DKI Jakarta. Nantinya Anies juga akan membuat pasar tradisional lebih nyaman. “Kita ingin agar nyaman bagi penjual dan pembeli, tempat parkirnya juga rapi,” jelas Inisiator Indonesia Mengajar itu.

Mantan rektor Universitas Paramadina jakarta itu memastikan bahwa pasar-pasar baru itu harus lebih ramai dikunjungi warga. Pasar tradisional, menurut Anies, adalah ciri khas bangsa Indonesia. “Mereka tidak sekadar bertransaksi melainkan juga ada Interaksi antara pedagang dan pembeli, sehingga hubungan kekeluargaan akan terjalin,” tuturnya. (*)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sufmi Dasco : Tidak Ada Pemotongan Gaji ke-13 ASN oleh Pemerintah

7 Februari 2025 - 20:55 WIB

Tol Kapuas 2 Kubu Raya Lumpuh berjam-jam Akibat Kendaraan Tak Layak dan Pengemudi Ceroboh Jadi Penyebabnya

7 Februari 2025 - 20:14 WIB

Polresta Pontianak Intensifkan Patroli Cegah Aksi Kejahatan Jalanan dan Tawuran Remaja

7 Februari 2025 - 20:09 WIB

Budi Harjo Siap Hadapi Gugatan Pendi Terkait Klaim Tanah Gudang Ekspedisi di Jalan Lingkar Selatan Jambi

7 Februari 2025 - 17:22 WIB

Christian Ricardo Diterkam Buaya di Sungai Simpang Aur, Pencarian Masih Berlangsung

7 Februari 2025 - 15:50 WIB

Pria Tewas Usai Melompat ke Sungai Saat Penggerebekan Judi di Kubu Raya

7 Februari 2025 - 10:32 WIB

Trending di Daerah