Menu

Mode Gelap

Daerah · 24 Jan 2017 10:44 WIB ·

Anies Sebut Akses Pendidikan Jadi Eskalator Sosial Ekonomi Rakyat


					Anies Baswedan sedang berkampanye Perbesar

Anies Baswedan sedang berkampanye

Jakarta, reportasenews.com- Calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengunjungi daerah Kalibaru Timur, Cilincing, Jakut, Senin(23/1).

Dalam kesempatan tersebut, Anies menjelaskan penyebab warga miskin kesulitan meningkatkan taraf kesejahteraannya. Sehingga, ada jurang pemisah atau gap antara kaum papa dengan golongan mampu.

“Di Jakarta itu yang kaya, makin kaya. Yang miskin, makin miskin. Ibu tahu masalahnya apa? Masalahnya ada pada akses pendidikan,” ujarnya di tengah ratusan warga yang memadati lokasi kampanye, beberapa saat lalu.

Mantan menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini menganggap, semua anak, baik dari keluarga miskin ataupun keluarga kaya, memiliki tingkat kecerdasan yang rata-rata sama. “Hanya berbeda kesempatan saja,” sambungnya.

Kesempatan yang dimaksud Anies, adalah mengakses pendidikan. Pasalnya, umumnya keluarga mampu menyekolahkan anaknya ke sekolah berkualitas dan tuntas.

Sehingga, mereka mendapatkan pekerjaan yang sesuai setelah lulus dan dapat mempertahankan kemakmurannya.

“Berbeda dengan warga miskin. Sekolahnya biasa, putus sekolah, kawin. Terus anaknya, miskin lagi,” jelas mantan rektor universitas Paramadina itu.

Karenanya, Anies berkomitmen memajukan akses pendidikan bagi semua warga Jakarta. Sehingga, anak dari keluarga pra-sejahtera mendapatkan pendidikan yang berkualitas, tuntas, dan gratis.

“Karena saya yakin, pendidikan inilah yang menjadi eskalator sosial ekonomi ibu, bapak semua,” tandasnya. (Yoe)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sufmi Dasco : Tidak Ada Pemotongan Gaji ke-13 ASN oleh Pemerintah

7 Februari 2025 - 20:55 WIB

Tol Kapuas 2 Kubu Raya Lumpuh berjam-jam Akibat Kendaraan Tak Layak dan Pengemudi Ceroboh Jadi Penyebabnya

7 Februari 2025 - 20:14 WIB

Polresta Pontianak Intensifkan Patroli Cegah Aksi Kejahatan Jalanan dan Tawuran Remaja

7 Februari 2025 - 20:09 WIB

Budi Harjo Siap Hadapi Gugatan Pendi Terkait Klaim Tanah Gudang Ekspedisi di Jalan Lingkar Selatan Jambi

7 Februari 2025 - 17:22 WIB

Christian Ricardo Diterkam Buaya di Sungai Simpang Aur, Pencarian Masih Berlangsung

7 Februari 2025 - 15:50 WIB

Pria Tewas Usai Melompat ke Sungai Saat Penggerebekan Judi di Kubu Raya

7 Februari 2025 - 10:32 WIB

Trending di Daerah