Menu

Mode Gelap

Daerah · 17 Jul 2018 18:35 WIB ·

Antisipasi  Kebakaran Hutan,  Bupati Dadang Gelar Apel Konsolidasi 


					Tim gabungan tengah melakukan latihan pemadaman kebakaran hutan (foto:fat) Perbesar

Tim gabungan tengah melakukan latihan pemadaman kebakaran hutan (foto:fat)

Situbondo,reportasenews.com – Mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan yang kerap terjadi di kawasan Taman Nasional Baluran, Situbondo, tim gabungan dari unsur Puslatpur Marinir, BPPIKHL, Perhutani, Pusdalop BPBD, Damkar  dan masyarakat Peduli Api menggelar  Apel Konsolidasi Pengendalian Kebakaran Hutan

Apel dilaksanakan di Camping Ground TN Baluran, Batangan, Desa Wonorejo, Kecamatan Banyuputih di pimpin oleh Bupati Situbondo  Dadang Wigiarto yang berindak sebagai inspektur  upacara (Irup)

Hadir dalam apel kesiapsiagaan ini antara lain  Dandim 0823 Situbondo, Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono.

Selain itu,  Kepala TN Baluran, Situbondo,  Puslatpur Marinir,  BPPIKHL Jabanusra,  Perhutani Banyuwangi Utara,  petugas Pusdalop  BPBD  Kabupaten Situbondo, Damkar Situbondo, Copenhagen Zoo,  Saka Wanabakti, dan Masyarakat Peduli Api.

Bupati  Situbondo Dadang Wigiarto dalam sambutannya mengatakan, jika apel konsolidasi dilakukan dalam rangka menindaklanjuti perintah pemerintah pusat,  tentang prioritas penanganan kebakaran hutan di musim kemarau, karena dalam dalam satu bulan terakhir ini, sering  terjadi kebakaran hutan, termasuk di kawasan hutan Taman Nasional Baluran Situbondo.

“Karena dalam mengantisipasi terjadi kebakaran hutan itu  tidak  hanya satu sektoral saja,  namun menjadi tugas  lintas sektoral.  Oleh karena itu,  dibutuhkan konsolidasi, dalam   membangun sistem yang terintegrasi,” kata  Bupati Dadang Wigiarto, Selasa (17/7).
.
Menurutnya, kebakaran hutan merupakan persoalan  lingkungan yang sensitif. Terutama, bagi para tamu asing  yang  hendak berwisata ke  Taman Nasional  Baluran, Situbondo. “Sebab, pada musim kemarau  saat ini,  maka potensi kebakaran harus diantisipasi sedemikian rupa agar tetap terjaga ekosistem yang ada di dalamnya,”imbuh  Bupati Dadang.

Lebih jauh Bupati Dadang menegaskan, jika kesiapsiagaan dalam menjaga TN Baluran dari kebakaran hutan juga menjadi bagian dalam menyambut tahun kunjungan wisata di Kabupaten   Situbondo  yang dicananngkan pada tahun 2019 mendatang. Flora dan fauna yang beragam serta kegersangannya menjadi daya tarik tersendiri  bagi para wisatawan.  Untuk memyambut tahun kunjungan wisata 2019,  TN Baluran tidak bisa berdiri sendiri namun harus didukung dengan  wisata-wisata pendukung lainnya.Mulai dari ujung barat hingga ke ujung timur.

“Seperti adanya beberapa spot-spot kuliner dan spot-spot wisata di bagian barat, agar para wisatawan yang hendak menuju Baluran bisa berlama lama dan betah di Situbondo,” pungkasnya.

Menariknya, usai apel,  dilakukan simulasi penanggulangan kebakaran hutan oleh  petugas gabungan  antara Masyarakat Mitra Polhut dan Masyarakat Peduli Api, petugas Damkar dan petugas Pusdalop  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Situbondo.

Bahkan, sebagai  komitmen untuk mengendalikan  kebakaran hutan Taman Nasional Baluran Situbondo,   dilakukan penandatanganan kesepakatan bersama dalam penanggulangan kebakaran hutan di Taman Nasional Baluran oleh Kapolres Situbondo, Kepala Balai TN Baluran, Kepala BPBD Situbondo, Perum Perhutani dan Jajaran Muspida Kabupaten Situbondo.(fat)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

CBA : Copot Semua Jajaran Direksi dan Dewan Komisaris Bank DKI !

17 April 2025 - 08:55 WIB

DPR RI akan Bongkar Salinan Putusan Mahkamah Agung Palsu !

15 April 2025 - 08:54 WIB

Begini Kisah Personel Siaga PLN, Menjaga Sistem Transmisi Tetap Aman pada Lebaran 2025

10 April 2025 - 15:22 WIB

Puluhan Balon Udara di Langit Wonosobo Terbang Meriah Bersama Pasokan Listrik PLN yang Andal

10 April 2025 - 14:58 WIB

Gubernur Jawa Barat Apresiasi Langkah Cepat PLN Tangani Kelistrikan Pasca Bencana Banjir Bekasi dan Longsor Sukabumi

3 April 2025 - 12:09 WIB

Kunjungi GITET 500 kV Pedan, DIR LHC Pastikan Kesiapan Sistem Kelistrikan Jawa-Madura-Bali untuk Layani Lebaran

3 April 2025 - 11:31 WIB

Trending di Daerah