Site icon Reportase News

Atlet Anggar Situbondo Raih 6 Medali di Kejurnas

Para atlet anggar Situbondo yang berhasil meraih medali di Kejurnas. (foto: istimewa)

Situbondo, reportasenews.com – Prestasi membanggakan ditorehkan para atlet anggar Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (Ikasi) Situbondo. Namun, kali ini, para atlet anggar SMASA Fencing Team (SFT) Situbondo, memborong enam medali dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) anggar Jakarta Open Fencing Festival (JOFF) Tahun 2017, yang dilaksanakan selama dua hari di Jakarta.

Enam atlet anggar dari SMASA Fencing Team (SFT) Situbondo,  yang menorehkan prestasi di Kejurnas Jakarta, yakni meraih  satu medali emas, satu perak dan empat medali perunggu dalam Kejurnas yang berlangsung selama dua hari di Neo Square Mangga dua WTC Mall Jakarta Utara,  Mereka adalah, Darin Naurah Aljufrie, meraih medali emas dalam kelas epee kadet putri.

Jihan Bahitah Farros, meraih perak kelas epee kadet putri, Gusti Rahmi Widyaningrum mendapat  perunggu kelas epee kadet putri dan Dhianita Ananda Putri memperoleh perunggu kelas epee kadet putri.

Selain itu, dua atlet anggar  putra SMASA Fencing Team (SFT) Situbondo, keduanya meraih dua perunggu dalam kejurnas tersebut, yakni Okky Enggar Pangestu dan Muhammad Thoriq.

Pelatih anggar  SFT Situbondo  Zicho Afria Nugraha mengatakan, keberhasilan  para atlet merupakan hasil kerja keras para atlet Situbondo.

”Dua bulan  jelang kejurnas, kami melakukan pemusatan latihan,” ujar  mantan atlet anggar nasional asal Situbondo yang juga pernah mewakili Indonesia pada Sea Games di  Vietnam Tahun 2011 lalu, Minggu (26/3).

Menurutya, selain melakukan persiapan khusus melalui pemusatan latihan selama dua bulan,  pihaknya cukup selektif memilih para atlet yang akan dikirim  dalam Kejurnas anggar  JOFF  Jakarta tersebut.

”Kami juga melakukan ranking dan VO2 max di setiap latihan selama  dua pemusatan latihan di Situbondo. Itu dilakukan untuk mengetahui skill  dan ketahanan fisik masing-masing atlet anggar SFT Situbondo,” imbuh  Zicho Afria Nugraha.

Sementara itu, Ketua Komisi Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Situbondo Reno Widigdyo SH  mengatakan, sangat mengapresiasi kepada para atlet anggar SFT Situbondo yang mampu  memborong enam medali dalam Kejurnas anggar di Jakarta tersebut.

”Saya berharap, para atlet anggar Situbondo terus berjuang dalam menggapai prestasi yang lebih baik. Selain itu, apa yang dicapai  para atlet anggar Ikasi Situbondo ini, diharapkan dapat menjadi contoh bagi para atlet dari semua cabang olahraga di Kabupaten Situbondo,” ujar Reno Widigdyo.(fat)

Exit mobile version