Menu

Mode Gelap

Nasional · 25 Nov 2016 08:23 WIB ·

Begini Modus Bisnis Narkoba, Pelaku Warga Negara Malaysia Nikahi Gadis Pontianak


					Petugas Menunjukan Barang Bukti Sabu (Foto: Ds) Perbesar

Petugas Menunjukan Barang Bukti Sabu (Foto: Ds)

PONTIANAK, REPORTASE – Modus baru penyelundupan sabu-sabu dengan dua pelaku asal Malaysia ini terbongkar setelah polisi pada Minggu malam dua pekan lalu melakukan pengerebekan di sebuah rumah kontrakan di Gang Amal jalan Alianyang, Pontianak Kota.

Dari pengerebekan ini, barang bukti  narkoba disembunyikan pelaku di dalam ban serep mobil. Dua pelaku warga Negara Malaysia yakni Khong Yiau Hieng alias Ahieng dan Lee Sing Chua alias Achien berhasil ditangkap.

Dua pelaku lainnya yakni Darmadi berhasil lolos saat penyergapan. Namun Darmadi berhasil ditangkap saat bersembunyi di rumah kerabatnya di Siantan.

Barang bukti narkoba seberat 18 kilogram ini Kamis (24/11) di musnahkan dengan cara dicampur dengan zat kimiawi.

Saat pemusnahan, empat tersangka pengedar narkoba ikut menyaksikan pemusnahan barang bukti narkoba yang nilainya milliaran rupiah.

Kapolresta Pontianak Kombes Polisi Iwan Iman Susilo mengatakan untuk memuluskan aksinya  tersangka bisnis narkoba lebih dulu menikahi gadis indonesia.

“Ini adalah modus baru peredaran penyalahgunaan narkoba yang diselundupkan melalui pintu perbatasan Indonesia-Malaysia di Kalimantan Barat. Pelaku menikahi gadis Indonesia warga Pontianak dengan tujuan semakin memperlancar bisnis narkoba untuk diedarkan,” ujarnya Iwan.

Sempat beredar kabar pada saat penggrebekan ada anggota kepolisian dilokasi kejadian, berperan sebagai apa, masih dalam penelusuran. Saat ini oknum anggota kepolisian tersebut masih dalam pemeriksaan. (Ds)

Komentar

Baca Lainnya

Mengawali Masa Siaga Ramadhan, PLN UIT JBT Lakukan Audiensi dengan BPN, Perkuat Kolaborasi Pengamanan Aset

13 Maret 2025 - 20:20 WIB

Berkah Ramadhan, PLN UIT JBT Nyalakan Listrik, Wujudkan Mimpi Masyarakat dalam Light Up The Dream

12 Maret 2025 - 19:00 WIB

General Manager PLN UIT JBT Terjun Langsung di Titik Banjir, Pantau Penanganan Gardu Induk Terdampak

7 Maret 2025 - 19:41 WIB

Gelaran Retreat Kepala Daerah di Magelang Selesai, PLN UIT JBT Sukses Kawal Kelistrikan Tanpa Kedip

4 Maret 2025 - 23:10 WIB

Retreat Kepala Daerah di Magelang, PLN UIT JBT Siagakan Petugas 24 Jam Siap Kawal Sistem Transmisi Andal 

4 Maret 2025 - 22:54 WIB

PLN UIT JBT Luncurkan Program GROW Transmission, Dukung Penuh Transisi Energi Hijau di Indonesia

4 Maret 2025 - 22:41 WIB

Trending di Nasional