Amerika, reportasenews.com: Seperti sudah diketahui bersama tanggal 1 April setiap tahun diperingati sebagai April Mop (april fools). Saat April Mop itu, dalam sehari kita bebas membuat “fake news” atau berita bohong apapun untuk tujuan sekedar meramaikan. Maka 1 April 2017 kemarin, dunia fotografi juga terkena imbas berita bohong.
Salah satu kabar bohong yang diterima netizen adalah, Nikon dan Sony akan melakukan merger untuk membantai pesaing mereka Canon. Merger ini membuat satu perusahaan baru bernama “Nikony”. Nama yang lucu, dan aneh didengar.
Berita merger aspal itu dibuat oleh salah satu youtuber gadget maniak dan fotografer pro, bernama Jared Polin. Akun dia diikuti oleh 625.000 follower dari kalangan fans fotografi. Berita aspal “Nikony” buatan dia telah dilihat 39 ribu kali oleh netizen diseluruh dunia. Percayalah, yang sebenarnya terjadi, Sony dan Nikon tidak akan merger sampai saat ini.
Selain itu, tak ketinggalan salah satu website “sonyalpharumors” ikut serta membuat kehebohan dengan memeriahkan “April Fools” dengan kabar Sony merilis satu varian super kamera mirorless dalam waktu dekat.
Mereka mengatakan dengan sangat meyakinkan bahwa Sony Alpha akan meluncurkan kamera baru dengan menampilkan data kamera baru yang diberi nama: Sony mirrorless A9 EF.
Kamera premium ini dilengkapi dengan E / EF mount, sensor 52.4MP, mampu merekam video dengan kualitas 6K, 22 fps untuk shoot, 525 poin af dengan 4D autofocus, dan banyak lagi. Harga jualnya sekitar $ 6799.
Tipuan “kamera sony aspal” itu sukses mengundang kehebohan fans Sony kamera. Tak disangka tak diyana, ternyata itu semua cuma berita bohong saja (Hsg)

sonyalpharumors