Menu

Mode Gelap

Minat Hobi · 25 Jan 2017 11:00 WIB ·

Cina Membersihkan 5500 App Kekerasan Dan Pornografi Offline


					Cina Membersihkan 5500 App Kekerasan Dan Pornografi Offline Perbesar

Cina. reportasenews.com: Pemerintah Cina mulai bersih-bersih. Mereka menurunkan (offline) sekitar 5500 aplikasi yang membawa konten kekerasan dan pornografi.

Langkah ini adalah jurus terbaru yang diambil oleh Beijing untuk membersihkan dunia maya, setelah melancarkan tindakan keras terhadap layanan jaringan virtual pribadi yang memungkinkan pengguna untuk membypass sensor pada hari Senin.

Lebih dari 1.600 aplikasi mobile video beredar konten pornografi dan kekerasan dibuat offline, demikian disebutkan oleh pejabat yang menangangi dunia maya di provinsi selatan China Guangdong, Senin. Lebih dari 1.200 aplikasi sosial memiliki konten pornografi, sementara yang lain melakukan upaya pembobolan informasi pribadi pengguna.

Pemerintah mengatakan aplikasi ilegal telah tersedia di toko aplikasi yang dioperasikan oleh Tencent, China Mobile dan produsen smartphone lainnya seperti Huawei, ZTE, Coolpad, Meizu, OPPO dan VIVO.

Tencent, China Mobile, Huawei, Coolpad, Meizu, OPPO dan VIVO tidak bisa dihubungi untuk memberikan komentar. ZTE menolak untuk segera berkomentar.

Pemerintah mengatakan aplikasi tersebut telah melanggar hukum dunia maya di China dan mengatakan akan meningkatkan pengawasan. (HSG/ TheStar)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Residivis Pencurian diringkus Tim Alap-alap Unit Reskrim Polsek Pontianak Kota

8 Februari 2025 - 11:34 WIB

Polri Kembali Tangkap Pelaku Baru Video Deepfake yang Catut Nama Pejabat Negara

8 Februari 2025 - 11:30 WIB

Sufmi Dasco : Tidak Ada Pemotongan Gaji ke-13 ASN oleh Pemerintah

7 Februari 2025 - 20:55 WIB

Tol Kapuas 2 Kubu Raya Lumpuh berjam-jam Akibat Kendaraan Tak Layak dan Pengemudi Ceroboh Jadi Penyebabnya

7 Februari 2025 - 20:14 WIB

Polresta Pontianak Intensifkan Patroli Cegah Aksi Kejahatan Jalanan dan Tawuran Remaja

7 Februari 2025 - 20:09 WIB

Budi Harjo Siap Hadapi Gugatan Pendi Terkait Klaim Tanah Gudang Ekspedisi di Jalan Lingkar Selatan Jambi

7 Februari 2025 - 17:22 WIB

Trending di Daerah