Menu

Mode Gelap

Ekonomi · 21 Feb 2017 11:01 WIB ·

Dua Akses Tol Ditutup, Lalu Lintas Dialihkan


					Dua pintu tol ditutup karena akses jalan terhalang banjir. Perbesar

Dua pintu tol ditutup karena akses jalan terhalang banjir.

Jakarta, reportasenews.com-Jasa Marga menutup sejumlah pintu tol di Jakarta karena terendam banjir.

.Juru bicara PT Jasa Marga Dwimawan Heru dalam keterangan pers menyebutkan, penutupan itu dilakukan akibat curah hujan yang tinggi mengakibatkan terjadinya genangan di Ramp 8 Simpang Susun Cikunir Arah Pondok Indah.

Pengguna jalan setelah transaksi di GT Cikunir 4 yang akan menuju Bintara tetap dapat meneruskan perjalanan. Namun pengguna jalan yang menuju Pondok Indah, karena Ramp 8 ditutup, diarahkan untuk keluar di Kalimalang dan masuk kembali di Jalan Tol JORR melalui GT Kalimalang 2, dengan menunjukan struk pembayaran di GT Cikunir 4, tanpa melakukan pembayaran kembali.

Di sisi lain, akses menuju GT Jatibening arah Cawang juga terdapat genangan sekitar 50 cm, pengguna jalan dialihkan melalui jalan arteri untuk masuk di GT Jatiwaringin.

Sejak tadi pagi Jasa Marga telah mengoperasikan beberapa Pompa Penyedot Air (Water pump) untuk mengurangi debit air dan menempatkan Petugas Layanan Jalan Tol di titik-titik yang terdapat genangan air. (tat)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Relawan Covid-19 Rela Wakafkan Hidupnya Demi Bantu Sesama

21 April 2025 - 09:04 WIB

CBA : Copot Semua Jajaran Direksi dan Dewan Komisaris Bank DKI !

17 April 2025 - 08:55 WIB

DPR RI akan Bongkar Salinan Putusan Mahkamah Agung Palsu !

15 April 2025 - 08:54 WIB

Penggelapan Jaminan 452 Hektar, Siapa Berbohong ? BI atau Kemenkeu ?

23 Maret 2025 - 13:49 WIB

Kemenkeu, Sri Mulyani dan Gubernur BI, Perry Warjiyo. (foto. Ist)

Mengawali Masa Siaga Ramadhan, PLN UIT JBT Lakukan Audiensi dengan BPN, Perkuat Kolaborasi Pengamanan Aset

13 Maret 2025 - 20:20 WIB

Berkah Ramadhan, PLN UIT JBT Nyalakan Listrik, Wujudkan Mimpi Masyarakat dalam Light Up The Dream

12 Maret 2025 - 19:00 WIB

Trending di Nasional