Menu

Mode Gelap

Daerah · 20 Mar 2017 10:55 WIB ·

Dua Warga Magelang Meninggal Saat Menguras Sumur


					Warga tengah mengevakuasi korban dari dalam sumur Perbesar

Warga tengah mengevakuasi korban dari dalam sumur

Magelang Reportase news.com – Dua Warga ditemukan  meninggal dunia, saat menguras sumur di Dusun Sumur, Piyamanan, Desa Girikulon Kecamatan Secang Kabupaten Magelang . Diduga  Kedua korban  tewas lantaran kehabisan oksigen, dan banyak menghirup asap dari mesin yang digunakan untuk menguras air.

Korban tewas diketahui bernama Ismail dan M Sobirin. Keduanya merupakan  warga setempat yang sedang kerja bakti menguras sumur milik tetangganya yang mengeluarkan  bau bangkai.

Kejadian  itu bermula ketika keduanya diminta tolong membersihkan sumur sekitar pukul 15.00 sore. Saat itu, korban Ismail turun terlebih dahulu. Tak  lama berselang korban berteriak minta tolong karena bau asap disel dan kesulitan bernafas.

Mengetahui rekannya berteriak minta tolong, korban kedua lantas turun ke sumur. Tidak lama berselang, M Sobirin justru juga meninggal dunia karena keracunan asap dan kekurangan oksigen.

Kedua jasad  korban baru berhasil di evakuasi setelah  team SAR bersama dengan warga setempat bekerja  keras  selama hampir tiga jam lamanya. Setelah berhasil dievakuasia kedua korban langsung  di periksa oleh Team Medis dari Puskesmas Secang.

AKP Bambang Sulistyo Kapolsek Secang membenarkan kejadian tersebut. “Memang benar kedua korban ini meninggal dunia murni akibat kecelakaan saat bekerja, karena tidak di temukan tanda-tanda penganiayaan dari hasil otopsi,” katanya.

Setelah kejadian tersebut pihak keluarga korban mengaku ikhlas dan menyadari karena ini murni musibah dan tidak akan menuntut baik secara pidana maupun perdata kepada pihak manapun. Sementara itu rencananya kedua korban langsung akan  di bawa pulang ke rumah duka untuk dilakukan upacara pemakamam yang di saksikan oleh kepala desa terkait. (wwn)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

PPM-SU Kecewa  Terhadap Kinerja Mapolres Langkat Dalam Menangani Masalah Narkoba

15 Februari 2025 - 10:56 WIB

Pencarian Cristian Ricardo Dihentikan Setelah Tujuh Hari Tanpa Hasil

11 Februari 2025 - 16:44 WIB

Harmoni Senja di Bukit Buhunuah, Favoritnya Pendaki yang ingin merasakan Ketenangan

11 Februari 2025 - 14:39 WIB

Pelaku Pencurian Kotak Amal di Pontianak Babak Belur diamuk Massa

11 Februari 2025 - 14:34 WIB

Warga Muara Jekak Tenggelam di Sungai Pawan, Ditemukan Meninggal Dunia

10 Februari 2025 - 18:16 WIB

Polisi Tahan Dua Tersangka Penyalahgunaan Izin Pertambangan Rakyat di Kupang

10 Februari 2025 - 15:20 WIB

Trending di Daerah