Menu

Mode Gelap

Daerah · 25 Jun 2018 16:54 WIB ·

E-KTP Belum Jadi, Dispenduk Terbitkan 8.600 Surat Keterangan untuk Pilgub Jatim


					Ketua KPU Gresik Ahmad Roni saat bersama Bupati dan Wabup Gresik. (dik)

Perbesar

Ketua KPU Gresik Ahmad Roni saat bersama Bupati dan Wabup Gresik. (dik)

Gresik, reportasenews.com – Untuk kepentingan pemilih dalam Pilgub Jatim, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispenduk Capil) Kabupaten Gresik terpaksa menerbitkan surat keterangan (suket). Tak tanggung-tanggung, suket yang dikeluarkan Dispenduk Capil mencapai 8.600 suket.

Penerbitan suket tersebut lantaran Kartu Tanda Penduduk elektronik (e-KTP) sampai sekarang ternyata masih belum jadi. “Karena e-KTPnya belum jadi, maka pemilih dalam Pilgub Jatim bisa menggunakan surat keterangan dari Dispenduk Capil,” terang Ketua KPU Gresik Ahmad Roni.

Lebih lanjut Roni menjelaskan, para pemilih saat Pilgub Jawa Timur nanti, selain terdaftar di DPT (Daftar Pemilih Tetap),  pemilih juga harus membawa formulir C6, menunjukan Kartu Tanda Penduduk Elektronik atau surat keterangan (suket) yang dikeluarkan oleh Dispenduk Capil saat datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS),” paparnya.

Roni juga mengungkapkan bahwa pihaknya barusan juga mendapat surat dari KPU pusat, bahwa bagi mereka yang hanya membawa C6, tapi namanya masuk dalam DPT dan dipastikan dia adalah orang yang bersangkutan, maka Ahmad Roni menyatakan boleh untuk melakukan pencoblosan.

 “Kebijakan tersebut dilatarbelakangi oleh kebiasaan para pemilih lansia yang kadang mereka jarang membawa KTP saat keluar rumah. Jadi kepada panitia yang ada di TPS untuk bisa memastikan bawa yang bersangkutan memang pemilih yang terdata di DPT,” pungkas Roni kepadareportasenews.com, Senin (25/06/2018). (dik)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Tol Kapuas 2 Kubu Raya Lumpuh berjam-jam Akibat Kendaraan Tak Layak dan Pengemudi Ceroboh Jadi Penyebabnya

7 Februari 2025 - 20:14 WIB

Polresta Pontianak Intensifkan Patroli Cegah Aksi Kejahatan Jalanan dan Tawuran Remaja

7 Februari 2025 - 20:09 WIB

Budi Harjo Siap Hadapi Gugatan Pendi Terkait Klaim Tanah Gudang Ekspedisi di Jalan Lingkar Selatan Jambi

7 Februari 2025 - 17:22 WIB

Christian Ricardo Diterkam Buaya di Sungai Simpang Aur, Pencarian Masih Berlangsung

7 Februari 2025 - 15:50 WIB

Pria Tewas Usai Melompat ke Sungai Saat Penggerebekan Judi di Kubu Raya

7 Februari 2025 - 10:32 WIB

Nelayan Sungai Raya yang Hilang Ditemukan Selamat Setelah Mesin Kapal Rusak

6 Februari 2025 - 19:24 WIB

Trending di Daerah