Menu

Mode Gelap

Nasional · 3 Mar 2017 15:45 WIB ·

Forum Guru Swasta Titip Keadilan ke Anies


					 Forum Komunikasi Guru Swasta (FKGS) Jakarta mendeklarasikan mendukung cagub-cawagub DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno di Pilgub DKI putaran kedua Perbesar

Forum Komunikasi Guru Swasta (FKGS) Jakarta mendeklarasikan mendukung cagub-cawagub DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno di Pilgub DKI putaran kedua

Jakarta,reportasenews.com – Forum Komunikasi Guru Swasta (FKGS) Jakarta mendeklarasikan mendukung cagub-cawagub DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno di Pilgub DKI putaran kedua. FKGS berharap Anies memperjuangkan keadilan bagi guru swasta di Jakarta.

“Kami ingin kesejahteraan diperhatikan karena hampir 90 persen guru swasta masih berpenghasilan di bawah Rp1,2 juta,” kata Asep Sudrajat, Perwakilan dari FKGS saat deklarasi dukungan di Hotel Fits RS Harapan Kita, Jakarta Barat, Jumat (3/3).

Asep menuturkan, kesenjangan selama ini cenderung membuat guru swasta terpinggirkan dibandingkan guru yang mengajar di sekolah negeri. Padahal  beban kerja mereka hampir sama yaitu mengajar anak dan menyiapkan masa depannya.

Untuk perjuangan itu, guru swasta bertekad memenangkan pasangan Anies-Sandi. Saat ini guru swasta yang tercatat berjumlah 50.000 orang.

Mendengar curahan hati para  guru swasta itu, Anies merasa tergerak membuat terobosan kebijakan yang akan meningkatkan kesejahteraan guru swasta. “Kami tidak akan membedakan swasta  dan negeri, karena usahanya sama yakni mencerdaskan anak bangsa,” ujar Anies.

Anies juga akan mengajak serta para guru swasta dalam perumusan kebijakan.  Anies menegaskan pendekatan pembangunan yang dia terapkan bukanlah progamatik tetapi gerakan yang menuntut semua terlibat aktif dalam perubahan.

“Kami tidak ingin sok tahu, karena apa yang terbaik bagi para bapak ibu guru swasta berasal dari kalian juga. Maka dari itu mari kita rencanakan bersama,” tandasnya. (*)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Mengawali Masa Siaga Ramadhan, PLN UIT JBT Lakukan Audiensi dengan BPN, Perkuat Kolaborasi Pengamanan Aset

13 Maret 2025 - 20:20 WIB

Berkah Ramadhan, PLN UIT JBT Nyalakan Listrik, Wujudkan Mimpi Masyarakat dalam Light Up The Dream

12 Maret 2025 - 19:00 WIB

General Manager PLN UIT JBT Terjun Langsung di Titik Banjir, Pantau Penanganan Gardu Induk Terdampak

7 Maret 2025 - 19:41 WIB

Gelaran Retreat Kepala Daerah di Magelang Selesai, PLN UIT JBT Sukses Kawal Kelistrikan Tanpa Kedip

4 Maret 2025 - 23:10 WIB

Retreat Kepala Daerah di Magelang, PLN UIT JBT Siagakan Petugas 24 Jam Siap Kawal Sistem Transmisi Andal 

4 Maret 2025 - 22:54 WIB

PLN UIT JBT Luncurkan Program GROW Transmission, Dukung Penuh Transisi Energi Hijau di Indonesia

4 Maret 2025 - 22:41 WIB

Trending di Nasional