Menu

Mode Gelap

Daerah · 24 Apr 2018 12:25 WIB ·

Imigrasi Kediri Selesaikan 2.679 Paspor Jamaah Calon Haji


					PetugasI migrasi Kediri sedang memberikan pelayanan paspor jamaah calon haji. foto: rom) Perbesar

PetugasI migrasi Kediri sedang memberikan pelayanan paspor jamaah calon haji. foto: rom)

Kediri, reportasenews.com — Kantor Imigrasi Kelas III Kediri Jawa Timur telah melaksanakan pelayanan paspor untuk jamaah calon haji yang ada di wilayah kerjanya yaitu kota Kediri, kabupaten Kediri, kabupaten Jombang dan kabupaten Nganjuk.

Hingga, Selasa (24/4) pihak Imigrasi Kediri telah menyelesaikan 2.679 paspor bagi jamaah calon haji.

Menurut pihak imigrasi setelah dua bulan pelaksanaan, Imigrasi Kelas III Kediri mampu mengejar target dengan menyelesaikan 252 paspor untuk kota Kediri, 878 paspor untuk kabupaten Kediri, 887 paspor untuk kabupaten Jombang, dan 662 paspor untuk kabupaten Nganjuk.

Pelayanan pembuatan paspor untuk jamaah calon haji tersebut telah berlangsung sejak 12 Februari 2018 yang dimulai setiap harinya pukul 06.00 WIB hingga selesai, dengan kuota 100  jamaah calon haji per hari.

Rakha Sukma Purnama, Kepala Imigrasi kelas III Kediri Jawa Timur

Rakha Sukma Purnama, Kepala Imigrasi kelas III Kediri Jawa Timur.

Rakha Sukma Purnama, Kepala Imigrasi kelas III Kediri Jawa Timur mengatakan pelayanan calon jamaah haji berjalan dengan lancar. “Pelayanan haji berjalan dengan lancar tidak ada kendala yang berarti, semoga jamaah haji yang akan berangkat diberikan kelancaran dan menjadi haji yang mabrur,” ujar Rakha Sukma Purnama.

Tidak hanya itu, Rakha Sukma Purnama juga menambahkan, dalam pengurusan passport tidak semua jamaah calon haji mengajukan pembuatan passport karena beberapa di antaranya sudah memiliki passpor. (rom)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Seludupkan 15 Kg Sabu, 4 WNA Malaysia Ditangkap

11 Februari 2025 - 19:30 WIB

Pencarian Cristian Ricardo Dihentikan Setelah Tujuh Hari Tanpa Hasil

11 Februari 2025 - 16:44 WIB

Harmoni Senja di Bukit Buhunuah, Favoritnya Pendaki yang ingin merasakan Ketenangan

11 Februari 2025 - 14:39 WIB

Pelaku Pencurian Kotak Amal di Pontianak Babak Belur diamuk Massa

11 Februari 2025 - 14:34 WIB

Setara Institut: Penempatan TNI Aktif Sebagai Direktur Bulog Hianati  Reformasi TNI

10 Februari 2025 - 20:10 WIB

Warga Muara Jekak Tenggelam di Sungai Pawan, Ditemukan Meninggal Dunia

10 Februari 2025 - 18:16 WIB

Trending di Daerah