Cina, reportasenews.com: Kejayaan iPhone di Cina tampaknya kian melemah akibat desakan penjualan ponsel lokal yang makin ganas dan tentu saja makin apik.Bukan cuma Apple yang melemah, tapi juga Samsung kena libas.
Smartphone Cina, Oppo, Vivo, dan Huawei memperketat cengkeraman mereka di pasar terbesar di dunia, meraih pangsa lokal Cina dan meremas keluar Apple dan Samsung Electronics.
Vendor ponsel Cina memegang tiga slot pasar dan menyumbang 48% dari pengiriman didalam negeri selama 2016, demikian ulas perusahaan riset IDC. Dengan line up produknya yang bervariasi dan ponsel berlayar lengkung yang apik, mereka tampaknya akan mendominasi pasar pada tahun 2017 ini.
Pada kuartal keempat iPhone 7 gagal membuat ledakan penjualan dipasar Cina akibat menghadapi meningkatnya persaingan. Apple dan Samsung kalah terus menerus di Cina melawan merk lokal agresif Xiaomi Corp yang datang ditahun 2011. Xiaomi sendiri menduduki peringkat kelima pada tahun 2016.
Oppo, Huawei, dan Vivo ponsel merupakan tiga penjual terkuat saat ini dipasar Cina, membukukan 48% pengiriman tahun lalu dan memaksa perusahaan ponsel AS untuk duduk diposisi keempat, demikian IDC mengatakan dalam sebuah laporan yang dirilis 6 Februari.
“Meskipun iPhone berwarna hitam terbaru menarik perhatian konsumen, secara keseluruhan, peluncuran baru tidak menciptakan kehebohan pasar dibandingkan dengan masa lalu,” kata IDC dalam laporannya. (HSG).