Menu

Mode Gelap

Daerah · 4 Jan 2024 15:45 WIB ·

Kejati Jambi Buru Delapan DPO Berbagai Kasus,Termasuk Korupsi


					Kejati Jambi Buru Delapan DPO Berbagai Kasus,Termasuk Korupsi Perbesar

Delapan DPO yang jadi target Kejati Jambi.

 

Jambi, reportasenews.com – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jambi menargetkan ditahun 2924 ini dapat menangkap delapan orang buronan yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) kejaksaan dalam berbagai kasus mulai dari penggelapan hingga korupsi.

Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasi Penkum) Kejati Jambi Lexy Fatharany menyampaikan, bagi masyarakat yang mengetahui informasi terkait keberadaan para DPO, agar menghubungi Kejaksaan Tinggi Jambi atau Kantor Kejaksaan Negeri terdekat.

Sedangkan kepada para buronan atau para DPO, dia mengimbau untuk segera menyerahkan diri.

Adapun kedelapan DPO yang diburu tim Tabur Kejaksaan Tinggi Jambi yakni pertama Leo Darwin terkait dalam kasus korupsi kredit macet Bank Jambi, kedua Sanggam Parapat atas kasus penipuan, Asril bin Haning (penipuan) Efda Yani (penggelapan), Dadang Saputra bin Kanak terkait kasus pencabulan terhadap anak, Mardedi Susanto (pengeroyokan), Joni Rusman kasus korupsi pada Disbudparpora Kabupaten Sarolangun dan Zulpikar terlibat kasus penambangan ilegal.

“Kini tim Tabur Kejati Jambi sedang melakukan pendalaman untuk memburu keberadaan mereka dan berharap dalam setahun ini mereka para DPO bisa ditangkap kembali untuk menjalani hukumannya,” kata Lexy, Kamis, (04/01/23), dikutip dari antaranews.com.

Lexy menjelaskan, pada tahun lalu jumlah DPO sebanyak 11 kasus dan yang masuk dalam anggaran DIPA adalah dua buronan dan kemudian yang realisasi ditangkap tiga buronan atau capaian kinerja melampaui target 150 persen, kemudian pada 2024 target bisa tercapai atau melebihi tahun lalu. (bud)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Penggelapan Jaminan 452 Hektar, Siapa Berbohong ? BI atau Kemenkeu ?

23 Maret 2025 - 13:49 WIB

Kemenkeu, Sri Mulyani dan Gubernur BI, Perry Warjiyo. (foto. Ist)

Mengawali Masa Siaga Ramadhan, PLN UIT JBT Lakukan Audiensi dengan BPN, Perkuat Kolaborasi Pengamanan Aset

13 Maret 2025 - 20:20 WIB

Membedah Kontroversi Putusan Mahkamah Agung No. 1688 dan Pidato Presiden Prabowo

25 Februari 2025 - 07:45 WIB

Hancur…!!! Terjadi Pemalsuan Salinan Kasasi MA, Japaris SH: Polisi Harus Usut Tuntas

20 Februari 2025 - 08:18 WIB

20 Februari 2025 - 08:10 WIB

Polresta Sleman Tangkap 6 Oknum Wartawan Peras Korban Rp 300 Juta

16 Februari 2025 - 11:07 WIB

Trending di Daerah