Menu

Mode Gelap

Daerah · 4 Mar 2017 15:50 WIB ·

Koperasi Warteg Jakarta Mantap Menangkan Anies-Sandi


					Dukungan Kowarteg diberikan saat Anies melakukan diskusi dengan pengusaha warteg Jakarta di IS Plaza, Jalan Pramuka, Jakarta Timur, Sabtu (4/3). Perbesar

Dukungan Kowarteg diberikan saat Anies melakukan diskusi dengan pengusaha warteg Jakarta di IS Plaza, Jalan Pramuka, Jakarta Timur, Sabtu (4/3).

Jakarta, reportasenews.com – Koperasi Warung Tegal (Kowarteg) DKI Jakarta bersikap mendukung cagub-cawagub DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno di Pilkada DKI putaran kedua. Dukungan Kowarteg diberikan saat Anies melakukan diskusi dengan pengusaha warteg Jakarta di IS Plaza, Jalan Pramuka, Jakarta Timur, Sabtu (4/3).

“Insya Allah kam berjanji, kami mantap tetap (memilih) Anies-Sandi,” kata Aziz Sastoro, Ketua Kowarteg.

Sastoro menambahkan alasan dukungan terhadap Anies-Sandi karena paslon nomor urut tiga ini dianggap berpihak ke rakyat kecil. “Insya Allah pak Anies amanah karena ia dekat dan peduli dengan wong cilik,” ujar dia.

Bagi Sastoro, deklarasi dukungan inipun dilakukan setelah melihat bahwa program kerja Anies-Sandi yang peduli pada perkembangan wirausaha. Apalagi jutaan pengunjung setiap harinya menikmati hidangan khas warteg yang menurutnya murah meriah dan bersahabat.

Terdapat lebih dari 40 ribu warteg yang terdata di Jakarta dengan 25 ribu anggota koperasi aktif. (*)

Komentar

Baca Lainnya

Pria Tewas Usai Melompat ke Sungai Saat Penggerebekan Judi di Kubu Raya

7 Februari 2025 - 10:32 WIB

Polri Bongkar Tambang Timah Ilegal di Bekasi, Kerugian Negara Capai Rp10 Miliar

7 Februari 2025 - 10:27 WIB

Nelayan Sungai Raya yang Hilang Ditemukan Selamat Setelah Mesin Kapal Rusak

6 Februari 2025 - 19:24 WIB

TNI AL Kaji Kebutuhan Kapal Induk untuk Kepentingan Operasi Militer Selain Perang

6 Februari 2025 - 17:38 WIB

Polda Banten Tangkap 14 Pelaku Peredaran Uang Palsu Jaringan Antar Provinsi

6 Februari 2025 - 17:27 WIB

Walikota Jakarta Pusat Arifin Diperiksa Kejati Terkait kasus Dugaan Korupsi

6 Februari 2025 - 17:19 WIB

Trending di Hukum