Korea Selatan, reportasenews.com – Korea Utara telah berhasil menguji rudal balistik antarbenua Hwasong-15, menurut sebuah pernyataan yang dikeluarkan melalui TV sentral negara tersebut.
Menurut pernyataan tersebut, dibacakan oleh seorang pembaca berita pada hari Rabu, seluruh wilayah Amerika Serikat sekarang berada dalam jangkauan rudal Korea Utara.
Pernyataan tersebut mengatakan bahwa peluncuran hari Rabu dilakukan atas perintah pribadi dari pemimpin negara tersebut Kim Jong Un sebagai tanggapan atas kebijakan Washington yang bermusuhan.
Sebuah pernyataan dari pemerintah Korea Utara, yang dikeluarkan oleh kantor berita resmi KCNA, rudal baru “dapat membawa hulu ledak nuklir berat dan menyerang seluruh wilayah daratan AS.”
“Perancangan dan pengembangan senjata strategis Korea Utara dimaksudkan untuk melindungi kedaulatan negara dan integritas teritorial dari kebijakan pemerasan nuklir dan ancaman nuklir oleh AS dan memastikan kehidupan damai rakyat,” bunyi pernyataan tersebut.
“Untuk tujuan itu, negara tersebut telah menciptakan sebuah angkatan bersenjata nuklir penuh”.
Menurut pengumuman tersebut, ICBM sukses menempuh jarak 950 kilometer dan mencapai ketinggian maksimum 4.475 kilometer. (Hsg)