Cina, reportasenews.com – Akhirnya, ada juga lampu kilat khusus terpisah buat kamera diponsel. Namanya: Godox Flash.
Godox merupakan lampu kilat yang terpisah dari ponsel. Dia dipicu dengan transmiter agar bisa menyala bersamaan dengan tombol memotret ditekan.
Godox adalah buatan Cina yang akan dipasarkan dengan nama: Godox A1. Ini adalah “sistem flash telepon” yang berkedip dan memakai gelombang transmiter. Cara ini akan memberi kemudahan karena bebas dari kabel yang membelit.
Di sisi pencahayaan, produk ini akan menawarkan kedua unit lampu kilat dan lampu LED, memberi user fleksibilitas keobyek foto. Ada tiga lampu LED built-in, dan unit lampu kilat yang bisa dipicu dengan A1 dari kamera ponsel.
A1 juga akan bekerja sebagai pemancar untuk mengendalikan strobe Godox yang beroperasi pada 2.4GHz.
User bisa menggunakan A1 sebagai flash yang lebih kuat untuk smartphone agar bisa menerangi bagian yang kurang cahaya. (Hsg)