Depok,reportasenews.com – Masalah banjir dan sampah yang sering terjadi dibantaran kali Irigasi Kelurahan Krukut, Depok menjadi perhatian khusus anggota DPRD dari Fraksi Golkar Haji Tajudin Tabri.
Hal ini terungkap dalam acara dengar pendapat mengisi kegiatan Reses masa sidang II tahun 2018-2019 dengan warga RW.05 Kelurahan Krukut, Kecamatatan Limo, Depok untuk menyerap dan mendengarkan aspirasi masyarakat yang di Gelar di Pendopo Nur Mualimin Jalan Haji Limin, Kelurahan Krukut, Depok, Minggu, (03/2)
Dalam kesempatan itu HTJ mendengarkan berbagai aspirarasi dari warga Rw.05, seperti masalah banjir yang sering terjadi saat datang musim hujan di bantaran kali irigasi yang melintasi kelurahan Krukut.
Nisin, salah seorang warga mengungkapkan, rumahnya yang berada di bantaran kali irigasi sering mengalami banjir jika musim hujan. Hal itu disebabkan belum dibuatnya turap di sekitar rumahnya.
“Saya berharap kepada anggota dewan agar sekiranya masalah tersebut segera dapat di atasi dan kami tidak menjadi korban banjir jika hujan datang” kata Nisin.
Menanggapi hal itu, Haji anggota DPRD kota depok dari fraksi partai Golkar Haji Tajudin Tabri mengatakan bahwa dirinya akan segera berkoordinasi dengan pihak PUPRR untuk mengatasi hal tersebut.
“Jika perlu saya akan panggil pihak PUPR Depok untuk menyaksikan langsung ke lokasi jika terjadi banjir akibat meluapnya air dan sampah yang mengalir di sepanjang bantaran kali Irigasi” terang HTJ.
Selain banjir, persolan sampah di Kelurahan Krukut juga menjadi perhatian khusus HTJ. Warga saat ini mengeluhkan tidak tersedianya tempat pembuangan sampah. Semantara untuk membayar orang untuk membuang sampah warga merasa keberatana karena harus membayar 50.000 rupiah per rumah.
Untuk masalah tersebut HTJ berjanji akan berkoordinasi dengan pihak DKP kota Depok agar menyediakan mobil pengangkut sampah keliling untuk mengatasi persoalan sampah yang saat ini dikeluhkan warga. (han)