Menu

Mode Gelap

Nasional · 28 Agu 2016 12:45 WIB ·

Mau Sapi Qurban Murah Beransuransi ? Ada Di Mall Hewan Haji Doni


					Mau Sapi Qurban Murah Beransuransi ? Ada Di Mall Hewan Haji Doni Perbesar

DEPOK – RN.COM, Sebuah bangunan megah yang berada di wilayah Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.

Bangunan yang sehari hari menjual mobil ini, telah disulap menjadi sebuah Mall yang menjual hewan qurban, seperti sapi dan kambing. Anda juga akan dilayani oleh Ladys Cowboy memilih sesuai pesanan.

Meski berada di dalam mall, namun harga harga yang ditawarkan cukup terjangkau. Tidak hanya harganya yang lebih murah, semuah hewan qurban juga diasuransikan.

“Jadi tidak perlu khawatir, qurban yang dibeli sakit atau mati lantaran hewan qurban akan diganti,” ujar Haji Doni, sang pemilik hewan qurban. (28/8)

Haji Doni mengatakan pada tahun ini banyak permintaan sapi yang berukuran sedang dengan harga 14 juta hingga 18 juta rupiah perekornya. Keadaan ini membuat Haji Doni untuk mennyiapkan sapi lebih banyak.

Untuk tahun ini saja, mall hewan qurban menyiapkan sapi sekitar 2500 ekor sapi. Sedangkan kambing pedaging atau kambing boer sebanyak 500 ekor.

Yolanda salah seorang konsumen mengatakan, dirinya sangat terbantu dengan adanya mall hewan qurban ini.

“Tempatnya juga strategis terus harganya juga terjangkau dan cara pelayannya juga enak. Harga hewannya juga asal nyebut katena semua sudah tertera didalam aplikasi,” tutur Yohana.

Mall hewan qurban yang berlokasi dijalan Akses UI  Klapa Dua, Depok, Jawa Barat ini. salah satu lapak hewan qurban yang menawarkan berbagai jenis sapi qurban. Mulai dari sapi lokal hingga sapi impor asal Australia. Bahkan mall hewan qurban H Doni ini buka salama 24 jam. “Jadi kapanpun konsumen ingin melihat hewan qurban kita layani denag baik,” imbuh Haji Doni.

Di Mall hewan qurban ini, harga yang ditawarkan mulai dari 14 Juta Hingga 150 juta rupiah untuk jenis sapi ukuran besar. Sedangkan untuk satu ekor kambing, dibandrol dari harga 2 Juta hingga 6 Juta rupiah. ( LTF )

Komentar

Baca Lainnya

Mengawali Masa Siaga Ramadhan, PLN UIT JBT Lakukan Audiensi dengan BPN, Perkuat Kolaborasi Pengamanan Aset

13 Maret 2025 - 20:20 WIB

Berkah Ramadhan, PLN UIT JBT Nyalakan Listrik, Wujudkan Mimpi Masyarakat dalam Light Up The Dream

12 Maret 2025 - 19:00 WIB

General Manager PLN UIT JBT Terjun Langsung di Titik Banjir, Pantau Penanganan Gardu Induk Terdampak

7 Maret 2025 - 19:41 WIB

Gelaran Retreat Kepala Daerah di Magelang Selesai, PLN UIT JBT Sukses Kawal Kelistrikan Tanpa Kedip

4 Maret 2025 - 23:10 WIB

Retreat Kepala Daerah di Magelang, PLN UIT JBT Siagakan Petugas 24 Jam Siap Kawal Sistem Transmisi Andal 

4 Maret 2025 - 22:54 WIB

PLN UIT JBT Luncurkan Program GROW Transmission, Dukung Penuh Transisi Energi Hijau di Indonesia

4 Maret 2025 - 22:41 WIB

Trending di Nasional