Site icon Reportase News

Megawati dan Muhaimin Hadiri Kampanye Gus Ipul-Puti

Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Gus-Puti saat berkampaye di depan ribuan pendukungnya. (foto:hap)

Madiun,reportasenews.com – Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarno dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Huhaimin Iskandar menghadiri kampanye pasangan calon Guberur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Gus Ipul dan Puti yang dilaksanakan di Lapangan Gulun, Kota Madiun, Jawa Timur, Kamis (21/06).

Kehadiran  Mega dan Muhaimin untuk memberikan dukungan pasangan cagub/cawagub Gus Ipul-Puti pada Pemilihan Gubernur Jawa Timur dalam Pilkada serentak 27 Juni 2018.

Dalam pidato politik yang disampaikan dihadapan para pendukungnya, Gus Ipul mengajak agar pada Pilkada nanti untuk mencoblos pasangan dengan nomor urut 2.

Sementara Ketua Umum PDIP Megawati pada kesempatan yang sama juga mengajak kepada seluruh kader dan simatisan PDIP untuk mendukung pasangan calon gubernur dan wakil  gubernur Gus Ipul-Puti sebagai sebaga pemenang dalam Pilgub.

Selain memberikan dukungan kepada Gus Ipul dan Puti, megawati sukarno putri juga mendukung calon Cali Kota Madiun yang disusung  PDI perjuangan, serta cabup cawabup Kabupaten Madiun pada kontestasi Pilkada serentak 27 Juni 2018. (hap)

 

Exit mobile version