Menu

Mode Gelap

Daerah · 11 Feb 2017 19:50 WIB ·

Mobil Terjun Bebas Dari Parkiran Mall Menimpa Mobil Wakil Ketua DPRD Kab Ciamis


					Honda Jazz warna putih, terjun bebas dari parkiran lantai 2 Mall Mega Matahari, Kota Tasikmalaya menimpa sebuah mobil dinas wakil ketua DPRD Kabupaten Ciamis. (ap) Perbesar

Honda Jazz warna putih, terjun bebas dari parkiran lantai 2 Mall Mega Matahari, Kota Tasikmalaya menimpa sebuah mobil dinas wakil ketua DPRD Kabupaten Ciamis. (ap)

Tasikmalaya, reportasenews.com- Sebuah mobil honda jazz warna putih, Jumat Siang terjun bebas dari parkiran lantai 2 Mall Mega Matahari, Kota Tasikmalaya sehingga menimpa sebuah mobil dinas wakil ketua DPRD Kabupaten Ciamis yang sedang parkir di jalan raya. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tragis tersebut. Keempat Pengendara dari kedua mobil tersebut hanya mengalami luka ringan.

Dua orang perempuan yang berada di dalam Mobil Honda Jazz langsung dibawa oleh warga ke rumah dalam keadaan masih shock. Dan pihak keluarga tidak berkenan untuk diwawancara. Sementara Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ciamis, Dida Yunagara juga nampak shock saat diwawancara oleh sejumlah media.

“Saya habis jumatan mau betulin tape nanya ke warung gitu yah. Nanya ke warung, ini pas berhenti. mau nanyain ini. Tiba-tiba kaya ada bom. Jadi tidak tau ada mobil dari mana. Waktu itu saya ada di dalam mobil tapi disamping kursi supir” Ujar Dida Yunagera, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Ciamis saat menceritakan kejadian yang dialaminya kepada reportasenews.com.

Kejadian melayangnya mobil Honda Jazz milik warga setempat yang biasa disimpan di parkiran Mega Matahari tersebut membuat warga Kota Tasikmalaya geger. Ratusan bahkan ribuan warga yang penasaran mendatangi lokasi kejadian, sehingga petugas kepolsian dari unit Laka Lantas Satuan Lalu Lintas Polresta Tasikmalaya sedikit mengalami kesulitan untuk melakukan evakuasi.

Bebebrapa petugas yang datang ke lokasi kejadian langsung melakukan olah TKP dan memeriksa sejumlah saksi. Dari data yang dihimpun petugas, hasil pemeriksaan sementara kendaraan Honda Jazz  terjun bebas setelah kaget melihat kunci ganda pengaman stir masih terpasang.

“Jadi waktu itu Stir masih terkunci,  strinya pake pengaman ganda. Karena dia shock panik gas nya

Tertancap langsung terjun dari lantai 2. Kalau diliat itu ketinggiannya sekitar 10 meteran dari lantai 2 “ jelas Kanit Laka Lantas, Ipda Dedi.

Pihak kepolsian hingga saat ini masih melakukan penyelidikan atas kejadian tersebut. Sementara kedua mobil yang rusak parah sudah di evakuasi.(AP)***

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Residivis Pencurian diringkus Tim Alap-alap Unit Reskrim Polsek Pontianak Kota

8 Februari 2025 - 11:34 WIB

Polri Kembali Tangkap Pelaku Baru Video Deepfake yang Catut Nama Pejabat Negara

8 Februari 2025 - 11:30 WIB

Sufmi Dasco : Tidak Ada Pemotongan Gaji ke-13 ASN oleh Pemerintah

7 Februari 2025 - 20:55 WIB

Tol Kapuas 2 Kubu Raya Lumpuh berjam-jam Akibat Kendaraan Tak Layak dan Pengemudi Ceroboh Jadi Penyebabnya

7 Februari 2025 - 20:14 WIB

Polresta Pontianak Intensifkan Patroli Cegah Aksi Kejahatan Jalanan dan Tawuran Remaja

7 Februari 2025 - 20:09 WIB

Budi Harjo Siap Hadapi Gugatan Pendi Terkait Klaim Tanah Gudang Ekspedisi di Jalan Lingkar Selatan Jambi

7 Februari 2025 - 17:22 WIB

Trending di Daerah