JAKARTA, REPORTASE-Safari Presiden Jokowi ke satuan TNI dan Polri seminggu ini, ingin memastikan bahwa para prajurit itu hanya loyal kepada negara, pancasilam UUD dan Bhinneka Tunggal Ika.
“Saya ingin memastikan kesemuanya loyal pada negara, setia kepada Pancasila, pada UUD 1945, kepada NKRI, kepada kebhinekaan kita,” ujar Presiden di Lapangan Markas Korps Marinir Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (11/11).
Selain itu, Presiden Jokowi mengatakan bahwa dirinya sekaligus Panglima Tertinggi TNI-Polri ingin memastikan bahwa jajaran di bawahnya memiliki kesiapan dalam rangka mempertahankan NKRI.
“Kalau sudah bertemu dan dekat seperti ini, bisa kita rasakan prajurit kita siap. Memastikan itu saja,” kata Presiden Jokowi.
Sebelumnya, Presiden Jokowi telah memberikan arahan kepada prajurit TNI di Mabes AD pada Senin (7/11/2016).
Pada hari Selasa (8/11/2016), Presiden Jokowi memberikan arahan kepada jajaran Polri di Gedung PTIK.
Pada hari Kamis (10/11/2016), Presiden Jokowi memberikan pengarahan kepada prajurit Komando Pasukan Khusus (Kopassus) di Markas Kopassus Cijantung, Jakarta Timur dan hari ini, Presiden telah memberikan arahan kepada personel Brimob.(tat)