Situbondo,reportasenews.com – Sebuah bangunan rumah permanen milik Agus (35), warga Gang Pancaroba, Kelurahan Mimbaan, Kecamatan Panji, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur terbakar, Jumat (11/1/2019) dinihari.
Akibat peristiwa kebakaran yang terjadi sekitar pukul 01.00 WIB, yang disertai dengan suara ledakan, mengakibatkan sebagian bangunan rumah korban terbakar. Selain itu, sebagian perabot rumah tangga korban juga hangus terbakar.
Beruntung tidak ada korban luka maupun korban jiwa dalam peristiwa kebakaran bangunan rumah milik korban Agus. Sebab, pada saat kejadian, korban bersama keluarganya sedang bersilaturrahmi ke rumah kerabatnya di Kota Kediri, Jawa Timur.
Pertama kali peristiwa kebakaran milik korban Agus itu, diketahui oleh salah seorang tetangganya. Khawatir kobaran api akan merembet ke rumah warga yang lain, sehingga puluhan warga langsung memadamkan kobaran api, dengan menggunakan alat seadanya, kobaran api baru dapat dipadamkan sekitar satu jam setelah kejadian. Itupun setelah dua unit mobil kebakaran (Damkar) datang ke lokasi kejadian.
“Mengetahui rumah tetangga terbakar yang disertai dengan suara ledakan, kobaran api dikhawatirkan akan merembet rumah warga yang lain, saya dan puluhan warga langsung memadamkan kobaran api, dengan menggunakan alat seadanya,”kata Yuniar (27), Jumat (11/1/2019).
Puryono selaku koordinator Pusdalop Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Situbondo mengatakan, begitu mendapat informasi tentang adanya rumah warga yang terbakar.”Saya dan petugas Muspika setempat langsung ikut membersihkan puing-puing rumah yang terbakar. Selain itu, kami juga melakukan pendataan tentang kerugian materi akibat kebakaran rumah milik korban Agus,”ujar Puryono.(fat)
Komentar