Spanyol, reportasenews.com: Sony meluncurkan Xperia Z5 Premium pertama di dunia yang mampu layani video 4K. Kedengarannya menarik, namun disisi lain terasa agak hambar disaat ini mengingat pertanyaan pentingnya yakni: kita bisa mendapatkan video 4K darimana?
Tanpa konten 4K yang melimpah dipasaran untuk menikmati dengan mudah pada ponsel, sepertinya hanya spesifikasi di ponsel Sony ini menjadi sia-sia saja tidak ada gunanya.
Sony XZ Premium mampu menjalankan fitur 4K dilayar 5.5in (3840 x 2160) layar High Dynamic Range pertama didunia saat ini. Dengan built-in Triluminos untuk mobile gamut agar warna menjadi lebih luas, X Reality mobile untuk gambar yang lebih tajam, dan Dynamic Contrast Enhancer untuk membuat warna solid dihitam yang lebih tegas dan warna putih.
Ponsel papan atas Sony ini memakai Octa-core (4×2.45 GHz Kryo & 4×1.9 GHz Kryo), dengan nyawanya dibekali memakai Android OS, v7.1 (Nougat). Bentangan layarnya bermain di 3840 x 2160 pixels (~801 ppi pixel density).
Kamera utamanya dipasang 19 MP, EIS (gyro), phase detection dan laser autofocus, serta dilengkapi LED flash. Kamera selfie cukup mengesankan 13 MP, f/2.0, 22mm, 1/3″ sensor size. Sedangkan rekaman videonya 2160p@30fps, 720p@960fps.
Dengan dipasang battere yang cukup kuat Li-Ion 3230 mAh battery, dia dapat dibawa bermain seharian tanpa takut kehabisan tenaga selama pemakaian normal (HSG)
