Menu

Mode Gelap

Nasional · 18 Apr 2017 14:40 WIB ·

Tim Ahok Laporkan Anies Ke Bawaslu, Naufal : Harusnya Dia Laporkan Tim-nya Sendiri


					- Jurus bicara Anies Sandi, Naufal Firman Yursak menanggapi tim Ahok Djarot, Ronny Talapessy yang melaporkan Anies ke Bawaslu karena diduga membagi-bagikan sembako. Perbesar

- Jurus bicara Anies Sandi, Naufal Firman Yursak menanggapi tim Ahok Djarot, Ronny Talapessy yang melaporkan Anies ke Bawaslu karena diduga membagi-bagikan sembako.

Jakarta,reportasenews.com – Jurus bicara Anies Sandi, Naufal Firman Yursak menanggapi tim Ahok Djarot, Ronny Talapessy yang melaporkan Anies ke Bawaslu karena diduga membagi-bagikan sembako.

Menurut Naufal, Ronny ini buta media dan menutup diri atas kebenaran. “Dia melaporkan aktivitas legal Anies saat pilkada putaran I, agenda Anies menghadiri pasar murah itu tercatat dalam jadwal kampanye ke KPUD Desember lalu dan diliput banyak media,” ujar Naufal.

Naufal menyatakan bahwa seharusnya Ronny melaporkan Tim Ahok Djarot sendiri karena pendukungnya kedapatan membagi-bagikan sembako. “Kan Ahok bilang sendiri, silakan proses hukum Timnya yang membagi-bagikan sembako,” ujar Naufal.

Wakil Ketua Tim Media Anies Sandi memandang bahwa laporan Tim Ahok Djarot Ke Bawaslu itu adalah upaya mengalihkan perhatian atas banyaknya Operasi Tangkap Tangan (OTT) dari pendukungnya yang mencoba membagi-bagikan sembako. “Jangan bodohi rakyat Jakarta dengan sembako, rakyat sudah cerdas,” ujar Naufal.

Naufal juga menyayangkan adanya penggunaan fasilitas negara dalam menampung sembako yang akan dibagikan di minggu tenang Pilgub DKI. “Ini merusak demokrasi, sudah bagi sembako, pakai fasilitas negara pula,” ucap Naufal.

Naufal berharap agar kejahatan sembako dalam pilkada ini segera disudahi. “Kita perlu penyelenggara Pemilu bertindak cepat, jangan melakukan pembiaran,” tutupnya.(*)

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Sufmi Dasco : Tidak Ada Pemotongan Gaji ke-13 ASN oleh Pemerintah

7 Februari 2025 - 20:55 WIB

Tol Kapuas 2 Kubu Raya Lumpuh berjam-jam Akibat Kendaraan Tak Layak dan Pengemudi Ceroboh Jadi Penyebabnya

7 Februari 2025 - 20:14 WIB

Polresta Pontianak Intensifkan Patroli Cegah Aksi Kejahatan Jalanan dan Tawuran Remaja

7 Februari 2025 - 20:09 WIB

Budi Harjo Siap Hadapi Gugatan Pendi Terkait Klaim Tanah Gudang Ekspedisi di Jalan Lingkar Selatan Jambi

7 Februari 2025 - 17:22 WIB

Christian Ricardo Diterkam Buaya di Sungai Simpang Aur, Pencarian Masih Berlangsung

7 Februari 2025 - 15:50 WIB

Pria Tewas Usai Melompat ke Sungai Saat Penggerebekan Judi di Kubu Raya

7 Februari 2025 - 10:32 WIB

Trending di Daerah