Situbondo,reortasenews.com – Untuk meningkatkan mutu para guru olahraga SMP di Situbondo, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPP dan SDM) Kabupaten Situbondo, menggelar pendidikan dan pelatihan khusus guru olahraga SMP di Kota Situbondo.
Pendidikan dan pelatihan yang juga bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan terhadap para guru olahraga di Situbondo itu, dilaksanakan di Hotel Pantai Pasir Putih, Bungatan, Situbondo, dengan peserta sebanyak 40 guru olahraga SMP Situbondo dan pemateri dari Universitas Negeri Surabaya (Unesa).
Kepala BPP dan SDM Kabupaten Situbondo Akhmad Yulianto mengatakan, kegiatan Diklat para guru olahraga ini akan dilaksanakan hingga 24 Pebruari Tahun 2018 mendatang.”Dengan tujuan, untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan terhadap para guru SMP di Situbondo,”kata Akhmad Yulianto, Kepala BPP dan SDM Kabupaten Situbondo, Rabu (21/2).
Ditambahkannya, kegiatan Diklat ini juga untuk memberikan pemantapan dan pengembangan, pembelajaran kompetensi dasar permainan olahraga dan kebugaran jasmani terhadap para guru olahraga di Situbondo.
”Dengan harapan, para guru olahraga di Situbondo juga dapat mengembangkan karakter dan bakat siswa di sekolahnya masing-masing, sehingga para siswa dapat mengembangkan bakatnya di bidang olahraga,”pungkasnya.(fat)
