Caption: Budi Priono Kepala Disnakertran Kabupaten Situbondo.
Situbondo,reportasenews.com – Dinas Tenaga dan Transmigrasi (Disnakertra) Kabupaten Situbondo,terus memantau pemulangan Pekerja Migran Indonesia asal Situbondo dari luar negeri. Namun, untuk bulan April 2020 ini diketahui belum ada informasi akan ada TKI pulang ke Situbondo.
Sedangkan bulan Maret 2020 lalu, tercatat sebanyak tujuh TKI pulang ke Situbondo dan sudah terpantau. Dengan rincian, pulang bekerja dari Malaysia empat orang, di Singapura dua orang, serta satu orang pulang bekerja dari Hongkong.
Kepala Disnakertrans Kabupaten Situbondo, Budi Priono mengatakan, untuk bulan April tahun 2020 ini belum ada informasi tentang pemulangan pekerja migran ke Situbondo.
“Namun, untuk mengantisipasi penyebaran Covid 19 di Kabupaten Situbondo, kami terus memantau dan berkoordinasi dengan Pemprov Jatim terkait pemulangan pekerja migran. Baru-baru ini ada pemulangan 103 pekerja ke Jawa Timur, namun tidak ada yang berasal dari Situbondo,”ujar Budi Priono, Jumat (10/4/2020).
Menurutnya, untuk pemulangan tujuh pekerja migran bulan Maret lalu, semuanya sudah terperiksa kesehatannya di Bandara dan telah di karantina selama 14 hari di rumah.”Namun, dari tujuh pekerja tersebut enam diantaranya sudah selesai kontrak kerjanya, sedangkan satu pekerja sedang cuti dari tempat kerjanya di Singapura,”pungkasnya.(fat)
