Menu

Mode Gelap

Hukum · 20 Feb 2017 18:47 WIB ·

Wadirut PT. Pertamina Ahmad Bambang Diperiksa Kejagung


					Wakil Direktur Utama PT Pertamina, Ahmad Bambang / foto istimewa Perbesar

Wakil Direktur Utama PT Pertamina, Ahmad Bambang / foto istimewa

Jakarta, Reportasenews.com – Wakil Direktur Utama (Wadirut) PT Pertamina, Ahmad Bambang diperiksa oleh tim penyidik pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus), di Gedung Bundar, Kejagung, Senin (20/2).

Pemeriksaan Ahmad Bambang terkait kasus dugaan korupsi penyediaan dan operasi kapal PT Pertamina Trans Kontinental tahun 2012-2014.

“Kalau informasinya seperti itu, ya kita tunggu bagaimana hasil perkembangannya dari tim penyidik,” kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung (Kapuspenkum Kejagung), Mohammad Rum saat dikonfirmasi soal pemeriksaan tersebut, di Jakarta, Senin (20/2).

Sebelumnya, Jaksa Agung, HM Prasetyo menyatakan, dalam kasus ini pihaknya sudah menerima bahan-bahan dari PPATK dan BPK yang memperkuat bukti-bukti dugaan korupsi kasus tersebut.

Meski demikian, pemeriksaan terhadap Ahmad Bambang ini bukan kapasitasnya sebagai Wadirut PT. Pertamina, melainkan sebagai Dirut PT Pertamina Trans Continental atas pengadaan kapal beberapa waktu silam.

Sebelumnya, Ahmad Bambang juga sempat mangkir dari panggilan tim penyidik Kejagung. Namum setelah beberapa kali dilakukan pemanggilan, Bambang baru bisa hadir kali ini.

Sejumlah saksi juga sudah dimintai keterangan. Tetapi belum ada satupun yang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi pengadaan kapal ini. (Aksa)

 

Komentar

badge-check

Reporter

Baca Lainnya

Aneh !!!! Adili Merek “Kaso”, Hakim Abaikan Bukti dan Saksi Persidangan Malah Gunakan Putusan Lain Sebagai Pertimbangan

9 November 2024 - 01:24 WIB

Obat Tramadol Marak Beredar di Jakarta, Diduga Banyak Oknum yang Melindungi

29 Oktober 2024 - 21:21 WIB

BNN Ungkap Peredaran 2,76 kg Heroin, 9 9,83 kg Sabu-sabu, dan 114,23 kg Ganja

4 Oktober 2024 - 14:37 WIB

Jelang Perayaan HUT Ke-79, Panglima TNI dan Kapolri Gelar Doa Bersama di Monas

3 Oktober 2024 - 20:15 WIB

Merasa Tak Adil, Puluhan Nakes RSUD Ahmad Ripin Muaro Jambi Datangi Kantor Bupati

3 Oktober 2024 - 19:12 WIB

4 Pemuda ditetapkan sebagai Tersangka Penganiayaan Anak hingga Tewas karena Mencuri

3 Oktober 2024 - 18:43 WIB

Trending di Daerah