Site icon Reportase News

Waspada Bencana Puting Beliung, Warga Agar Hindari Berteduh di Pohon Tua

Musim hujan disertai angin puting beliung, hindari pohon tua yang rindang bisa rubuh sewaktu-waktu. (zul)

Jombang, reportasenews.com-  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jombang, Jawa Timur,  mengimbau warga bakal terjadinya potensi cuaca buruk di wilayah Jombang dan sekitarnya.

Berdasarkan Rilis yang dikeluarkan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika, potensi angin kencang dan gelombang tinggi  berlangsung hingga 13 Februari 2016.

Kepala BPBD Jombang menjelaskan,, hal itu disebabkan karena adanya daerah pusat tekanan rendah di Samudra Hindia sebelah barat benua Australia. ” Sehingga menyebabkan meningkatnya kecepatan angin hingga 35 knot di seluruh wilayah Jawa Timur, ” ujar Nur Huda Minggu (12/2).

Nur Huda mengatakan, secara rinci berdasarkan rilis tersebut daerah yang akan dilanda hujan lebat dan angin kencang terdapat di Jawa Timur bagian utara yakni Kabupaten Tuban, Lamongan Bojonegoro, Mojokerto dan Jombang.

Serta di daerah Tapal Kuda meliputi Kabupaten Bangkalan, Sampang,  Pamekasan, Sumenep, Surabaya, Sidoarjo, Pasuruan, Probolinggo, Bondowoso dan Situbondo.

Lebih lanjut  Nur Huda mengatakan,  di Jombang sendiri daerah yang pernah terjadi puting beliung juga patut diwaspadai.

” Jika awan hitam pekat disertai angin kencang datang, hendaknya masyarakat lebih waspada karena potensi angin puting beliung bisa saja terjadi,” terangnya.

Potensi angin puting beliung biasanya terjadi saat hujan akan turun serta disaat angin berhembus kencang untuk itu pihaknya uga berharap agar masyarakat membatasi aktivitas di bawah pohon rindang yang sudah tua serta untuk lebih berhati-hati.

” Untuk rilis dari BMKG Sudah saya sampaikan kepada seluruh kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) termasuk camat dengan himbauan untuk di sosialisasikan di wilayahnya masing agar meningkatkan kesiapsigaan, ” pungkas Nur Huda. (Zul)

Exit mobile version