Pasuruan, reportasenews.com – Munculnya sosok wanita cantik yang hangat dibicarakan di jagat dunia maya bahkan menjadi viral yang selalu hadir di tengah banjir Pasuruan, Jawa Timur. Saat ini kaum hawa yang memiliki kulit putih dan berambut pirang itu, terus mendadak menjadi perhatian kalangan nitizen di sosial media (medsos).
Dia adalah Nur Aini Wulandaru, warga Perumahan Umum Bugul Kidul, Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan. Dia yang saat ini masih berusia 24 tahun tersebut mengaku, foto yang tersebar luas di sosial media itu adalah dirinya. Bahkan, ia mengaku tak pernah menyangka kalau foto tersebut jadi viral.
“Waduh kok bisa begini ya. Saya gak menyangka jika jadinya seperti ini.Jujur saya benar-benar terkejut, tiba-tiba jadi seperti ini dan foto-foto saat berada ditengah banjir itu jadi viral di media sosial, ”ucap Wulan sambil tersenyum, saat ditemui di rumahnya.

Ini gaya Wulandaru yang yang memiliki kulit putih dan berambut pirang itu, terus mendadak menjadi perhatian kalangan nitizen di sosial media.
Alumnus Universitas Negeri Malang (UNM) ini mengaku, bahwa dirinya datang ke lokasi banjir di Desa Kedawung, Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan, karena ingin melihat keadaan kakak iparnya yang baru melahirkan. Keinginan datangi rumah sang kakak ipar, lantaran tempat tinggal kakak iparnya terendam banjir.
Ia kemudian diajak ibunya berkunjung ke rumah kakak iparnya itu untuk membantunya. “Saat itu saya diajak mama ke sana. Setelah di rumah kakak, saya pingin memanfaatkan situasi banjir untuk berselfie buat kenang-kenangan di lokasi banjir, “papar wanita yang memiliki rambut panjang itu.
Sekedar untuk diketahui, selama lebih dari tiga minggu terakhir, perempuan yang berparas cantik ini menjadi ‘bintang’ media sosial dan ramai diperbincangkan. Bahkan, tak sedikit netizen yang penasaran di mana foto wanita berparas cantik itu diambil, pada saat terjadinya banjir. (abd)