Situbondo,reportasenews.com – Petugas Sabhara Situbondo, behasil menjaring dua remaja yang kepergok sedang pesta minuman keras (miras) oplosan. Keduanya ditangkap di taman Kota Situbondo, Minggu (23/2/2020) dinihari.
Selain berhasil menangkap dua remaja yang sedang pesta miras oplosan. Namun, dari lokasi kejadian, petugas juga berhasil mengamankan barang bukti dua botol miras oplosan, yakni miras jenis arak yang dioplos dengan minuman berenergi.
Untuk pendataan dan pembinaan. Bahkan, untuk memberikan efek jera. Selanjutnya, dua orang remaja tersebut dan sejumlah barang bukti langsung dibawa ke Mapolres Situbondo.
Kasubag Humas Polres Situbondo Iptu Ali Nuri mengatakan, penangkapan terhadap enam remaja itu, berawal laporan warga tentang adanya remaja yang pesta miras oplosan.
”Menindaklanjuti laporan tersebut, petugas langsung menuju lokasi dan mengamankan mengamankan dua remaja tersebut,” kata Ali Nuri.
Menurutnya, untuk memberikan efek jera kepada para remaja tersebut, selain didata dan dilakukan pembinaan, mereka juga diminta menandatangani surat pernyataan tidak mengulangi perbuatannya.”Bahkan, petugas langsung menyerahkan dua remaja tersebut kepada orang tuanya untuk diberi pembinaan lebih lanjut,”pungkasnya.(fat)
Tag:

