Gresik, Reportasenews.com – Hari ini, satgas Covid-19 Kabupaten Gresik kembali melaporkan ada penambahan 30 pasien sembuh dari corona. Dengan penambahan 30 ini, total pasien sembuh kini menjadi 163 orang.
“Hari ini, ada tambahan 30 sembuh dari konfirmasi positif, karena hasil Swab sudah dua kali berturut-turut negatif dan didukung foto thorax yang sudah normal,” terang Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Gresik drg. Saifudin Ghozali didampingi Kabag Humas Pemkab Gresik AM Reza Pahlevi, Rabu (8/7/2020).
Dijelaskan Ghozali yang juga Kadinkes Gresik ini, penambahan 30 sembuh ini berasal dari Kecamatan Menganti 8 dari Desa Sidowungu : 2 , Boteng : 2 , Hulaan : 2 , Domas : 1 , Menganti : 1, Kecamatan Gresik 6 dari Pulopancikan : 2 , Sidorukun : 1, Gapurosukolilo : 1 , Kroman : 1, Karangturi : 1, Kecamatan Manyar 4 dari Desa yosowilangon : 2 , Tebalo : 1 , Suci : 1, Kecamatan Cerme 5 dari Desa Jono : 1 , Kambingan : 1 , Banjarsari : 1,Cagak agung : 1 , Dungus : 1, Kecamatan Benjeng 2 dari desa Gesing dan Jogodalu, Kecamatan Balongpanggang 3 dari Desa Semanding : 2 , Banjaragung 1, Kecamatan Panceng 1 dari Desa Campurejo, dan Mecamatan Kedamean 1 dari Desa Ngepung.
Kendati begitu, Ghozali yang juga Kadinkes Gresik ini meminta masyarakat agar tetap meningkatan kewaspadaan, karena hari ini juga ada tambahan 36 konfirmasi positif. Masyarakat juga harus banyak berdoa agar wabah corona segera sirna.
“Dengan penambahan 36 konfirmasi positif ini, total kasus Covid-19 Gresik menjadi 1.005 kasus.
Rinciannya, 163 orang sembuh, 97 meninggal, dan 745 lainnya menjalani perawatan,” beber Ghozali.
Ditambahkan, hari ini juga ada penambahan konfirmasi meninggal 3 dari Desa Dukunanyar Kecamatan Dukun, Randuagung Kecamatan Kebomas, Dan Segoromadu Kebomas. Selain itu ada PDP meninggal 1 dari Desa Lebansuko Kecamatan Wringin Anom.
Adapun update kasus Covid-19 per hari ini, Rabu (8/7/2020), Orang Tanpa Gejala (OTG) berjumlah 389 orang. Selanjutnya Orang Dalam Risiko (ODR) ada 1.250 orang dan yang sudah lepas pengawasan 1.135 orang.
Sedangkan Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 1.460 orang. Rinciannya, yang masih dipantau 252 orang, dan selesai dipantau 1.208 orang.
“Untuk pasien dalam pengawasan (PDP) per hari ini sebanyak 679 orang. Rinciannya, dalam pengawasan 453 orang, dan selesai pengawasan 177 orang. Sementara yang meninggal sebanyak 49 orang,” pungkasnya. (dik)

