Gresik, reportasenews.com – Seluruh Ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMA/SMK/MA se-Kabupaten Gresik melaksanakan Ikrar Cinta Bangsa, Kamis (13/12/2018).
Dalam Ikrar Cinta Bangsa yang disaksikan oleh Wakil Bupati Gresik H Mohammad Qosim dan Kapolres Gresik AKBP Wahyu S Bintoro. Para Ketua OSIS yang disertai para wakilnya menyampaikan komitmen untuk Bersama-sama siap menjaga persaudaraan.
Mereka juga menyatakan siap untuk menjaga dan mempertahankan ideologi Pancasila, Undang-undang Dasar 1945 dan Bhinneka Tunggal Ika. Selain itu mereka juga menyatakan siap untuk belajar guna mewujudkan cita-citanya.
Melihat semangat peserta yang hadir, Kapolres Gresik yang menyebut para pelajar sebagai generasi milenial berharap agar terus meningkatkan ilmu pengetahuan.
“Generasi milenial ini tak lepas dari IT. Saya ingatkan bahwa akhir akhir ini kejahatan cyber semakin meningkat, Cyber crime, hoax, ujaran kebencian. Bila tidak dikendalikan menjadi konflik yang berepanjangan” tandas Kapolres mengingatkan.
Di hadapan para generasi muda ini, Kapolres menyampaikan bahwa selama ini internet hanya dimanfaatkan untuk entertainment dan media sosial. 49,52% generasi muda adalah pengguna medsos.
“Agar Pemilu berjalan aman dan sukses, saya berharap kepada para pelajar dan generasi muda Gresik tidak terlibat baik langsung maupun tidak langsung dalam ujaran kebencian, tidak menyebarkan issue SARA, menyebarkan Hoax” katanya.
Sementara Wakil Bupati Gresik mengajak para pelajar Gresik untuk meningkatkan ketakwaan dan banyak mengisi dengan kegiatan yang bermanfaat terutama kegiatan keagamaan.
“Menjawab pertanyaan ananda Alifia Pelajar SMA asal Menganti, bahwa banyak pejabat yang memanfaatkan jabatannya untuk keuntungan pribadi dan mengeruk kekayaan, saya katakan bahwa hal ini karena kurangnya beliau takwa kepada Allah. Makanya saya berharap anak-anakku sekalian untuk neningkatkan iman dan takwa” papar Wabup Qosim saat mengajak para siswa sekaligus menjawab pertanyaan salah seorang siswa. (dik)

