Blitar, reportasenews.com-Diguyur hujan deras selama beberapa jam, membuat tebing setinggi sekitar 9 meter di Desa Krisik, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar, longsor. Material longsor menimpa sebuah bangunan yang difungsikan sebagai lumbung padi di RT 01/RW 04. Akibatnya, dinding bangunan lumbung mengalami kerusakan parah, hingga bangunan nyaris roboh.

Informasi yang dihimpun reportasenews.com menyebutkan, kejadian longsor ini sekitar pukul 14.30 WIB. Tebing yang diatasnya terdapat jalan rabat, tiba tiba runtuh tepat di lumbung dibawahnya.

Kasi kedaruratan BPBD Kabupaten Blitar, Ganef Rahmawanto, yang dikonfirmasi membenarkan longsor ini. Longsoran ini meruntuhkan material tebing yang berada di atas lumbung padi dan pemukiman warga.

“tinggi tebing 9 sekitar meter, panjang 15 meter, longsor mengenai lumbung padi,” terang Ganef melalui seluler kepada reportasenews.com.

Hingga petang ini, warga sekitar bersama para relawan, bergotong royong, membersihkan material longsoran. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, karena sejumlah rumah hunian berada agak jauh dari lumbung.

“Tidak ada korban jiwa, sementara kerugian materi masih diinventarisir,”pungkas Ganef. (YN)