Situbondo,reportasenews.com – Upaya untuk menjaga Kamtibmas terus dilakukan. Kali ini, AKBP Awan Hariono mengajak semua elemen masyarakat untuk mewujudkan situasi Kamtibmas, menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres) pada tahun 2019 mendatang, agar berlangsung aman, damai dan sejuk di Kabupaten Situbondo,Sabtu (27/10/2018) malam.
Ajakan tersebut disampaikan Kapolres Situbondo AKBP Awan Hariono, saat menghadiri kegiatan doa bersama untuk mewujudkan situasi kamtibmas di Kabupaten Situbondo, yang dilaksanakan oleh jamaah sholawat bhening di Desa Kotakan, Kecamatan Kota, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
Kapolres AKBP Awan Hariono mengatakan, jika sholawat bhening merupakan salah satu rangkaian kegiatanmuhibbah ummat, yang dilakukan oleh Polres Situbondo bersama para ulama untuk menyapa masyarakat di Kabupaten Situbondo.”Dengan tujuan, utama untuk menangkal paham radikal serta pembinaan keagamaan oleh paraulama kepada seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Situbondo,”katanya.
Menurutnya, untuk mewujudkan pelaksanaan Pileg dan Pilres Tahun 2019 mendatang berjalan damai, aman dan sejuk di Kabupaten Situbondo, pihaknya mengajak kepada semua elemen masyarakat di Kabupaten Situbondo, untuk selalu bersinergi menjaga dan memelihara Kamtibmas.”Selain itu, saya juga mengajak kepada masyarakat, terutama generasi muda yang merupakan aset bangsa, untuk menjauhi Miras dan Narkoba. Sebab, selain menyebabkan kematian, Miras dan Narkoba juga akan merusak mental para penggunanya,”imbuhnya.
Usai sambutan yang disampaikan Kapolres AKBP Awan Hariono. Selanjutnya, dilanjutkan dengan kegiatan sholawatbhenning yang dipimpin langsung oleh Pengasuh Ponpes Salafiyah Syafiiyah Sukorejo (P2S2), KHR. Ahmad Azaim Ibrahimy, yang diikuti ribuan jamaah dan masyarakat Kabupaten Situbondo.
Selain dihadiri pengasuh Ponpes Sukorejo, KHR Ahmad Azaim Ibrahimy, kegiatan doa bersama tersebut juga diihadiri Kapolres AKBP Awan Hariono, Ketua DMI Kab. Situbondo KHR Faqih Gufron, Ustad Abu Rokli Ketua IKSASS Situbondo, sejumlah kiai, habaib tokoh agama, tokoh masyarakat, dan Forpimka Kecamatan Kota, Situbondo.(fat)

